NPLOMBOK.id-Tim Satgas Pramuka Peduli, Lombok Timur, menyalurkan bantuan untuk korban bencana alam Banjir Bandang di Kabupaten Bima, NTB. Ahad, 11 April 2021.

Penyerahan bantuan dipimpin oleh Ziadatul Khair, Wakil ketua Satgas Pramuka Peduli, didampingi Waka Binamuda Kwarcab Lotim.

Bantuan diserahkan secara simbolis di Posko Satgas Pramuka Peduli Bima yang terletak di Kantor Camat Belo, Bima, NTB.

Pada kesempatan itu, Munajat selaku Andalan Cabang Kwarcab Bima, koordinator posko menerima bantuan tersebut untuk disalurkan ke posko-posko pengungsian.

Bantuan yang diberikan berupa Bahan makanan seperti beras, sayur-sayuran, mie instan yang merupakan kebutuhan mendesak warga terdampak bencana alam menjadi prioritas dalam penyaluran bantuan Pramuka Peduli Lotim.

Kebutuhan lain seperti sabun mandi, sabun cuci, racun nyamuk dan lainnya juga dibagikan kepada masyarakat.

“Pramuka Peduli Lotim, terus berkomitmen untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang ditimpa musibah bencana alam. Kita melakukan penggalangan dana dari sekolah- sekolah di masing-masing Kwarran. Kalau dana terkumpul dirasa cukup, kita kirim lagi, ” Kata Ziadatul Khair, Senin,12/4/2021.

Untuk itu, dia mengajak seluruh anggota Pramuka maupun Masyarakat untuk membantu saudara-saudara kita yang terdampak bencana di NTB, NTT. (Rji)

Donasi dapat disalurkan melalui:
BRI 0157 0101 4937 539
a.n. Pramuka Peduli Kwarcab Lotim
Konfirmasi WA 087844247354
Donasi juga bisa melalui
www.kitabisa.com/pramukapedulilotim